Jumat, 20 April 2012

PENGANIAYAAN


Nganjuk: Rabu (11/04) sekira pukul 23.00 wib telah terjadi tindak pidana penganiayaan yang dilakukan orang tak dikenal kepada korban (Agung nur w, 16th, Pelajar warga Ds. Juwono Kec. Kertosono Kab. Nganjuk) kejadian tersebut bermula pada saat korban dan saksi ( Doni h, 17th, warga setempat ) yang berada di Depan Counter Berkah Ds. Juwono Kec. Kertosono Kab. Nganjuk, dari utara ada rombongan 5 orang tak dikenal mengendarai 2 kendaraan sepeda motor protolan warna hitam jenis ( Supra dan Jupiter ) pada jarak ± 10 meter salah satu pelaku dengan ciri – ciri tinggi 170 cm. badan kurus, rambut hitam lurus pendek pakai switer resleting biru, celana jeans pensil mendekati korban dan langsung memukul dengan tangan kosong, secara spontan korban menangkis dengan tangan kosong, karena kondisi tidak siap sehingga korban terdorong ke belakang dan kepala bagian belakang membentur tembok bangunan counter yang ada di lokasi kejadian sehingga mengalami sobek dan berdarah, mengetahui itu teman – teman yang lain melerai dan meninggalkan korban, kemudian korban oleh saksi dibawa ke RSUD Kertosono untuk mendapatkan perawatan, dengan adanya kejadian tersebut pada hari kamis tgl. 19 April 2012 korban melaporkan kejadian ke Polsek Kertosono guna proses lebih lanjut. ‘’ Terang Kasubbag humas Polres Nganjuk AKP Bambang Sutikno, S.H.’’

Tidak ada komentar:

Posting Komentar